4 Nov 2019

MUI Kabupaten Laksanakan Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah di Tanjungbatu

TANAIKARIMUN.COM -  UNTUK memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan penyelenggaraan jenazah oleh masyarakat, MUI (Majelis Ulama Indonesia) Kabupaten Karimun melaksanakan pelatihan penyelenggaraan janazah di Tanjungbatu Kundur selama dua hari, Sabtu-Ahad (2-3/11/19) ini. 

Ketua MUI Kabupaten Karimun, Drs. H. Kholif Idha Rifai menjelaskan melalui rilis kepada Tanaikarimun.com bahwa maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk kesiapan mental bagi calon-calon petugas pelaksana fardhu kifayah. "Diharapkan agar mereka bisa menerapkan ilmu dan pengetahuannya bagi kebutuhan masyarakat Islam khususnya yang sedang mengalami musibah kematian." Lebih jauh Kholif menambahkan, "Yang lebih penting juga adalah dengan kegiatan ini akan terlaksana kaderisasi petugas fardhu kifayah yang memang kenyataannya dalam masyarakat kita masih sangat langka dan tak diminati."

Kegiatan penyelenggaraan jenazah oleh Komisi Tarbiyah MUI Kabupaten Karimun ini diikuti oleh 21 orang peserta perwakilan dari 7 (tujuh) Kecamatan se-Pulau Kundur, Moro dan Durai. Djelaskan juga, diilaksanakan di Tanjungbatu agar lebih mudah dijangkau peserta dari Pulau lain berbanding dengan di dua pulau lainnya. Tampil sebagai nara sumber adalah Drs.H. Abdul Wahab Sinambela, muballigh Kabupaten Karimun dan Drs. H. Jamzuri M. Noor, Kepala.Kantor Kementerian Agama Kab.Karimun.

Hadir dalam acara pembukaan diantaranya.perwakilan Camat Kundur, Kepala KUA Kec.Kundur, Ketua MUI Kec.Kundur dan beberapa orang perwakilan dari Kecamatan di sekitarnya. Diperoleh juga informasi bahwa pada hari pertama, kegiatan pelatihan diisi dengan materi teori penyelenggaraan jenazah sementara untuk hari kedua, full praktek dari.pagi hingga sore, sebelum acara penutupan. Sumber dan anggaran dana kegiatan adalah berupa dana hibah dari Pemda Kabupaten Karimun untuk tahun anggaran 2019.***




SHARE THIS

Author:

M. Rasyid Nur Pensiunan Guru PNS (2017) dan tetap, mengabdi di pendidikan serta organisasi sosial, keagamaan dan kemasyarakatan

Facebook Comment

0 Comments:

Silakan Beri Komentar