12 Sep 2020

Puisi Wahyu Nurhalim S.Pd.I M.Pd


SYAIR KESEDIHAN

Hari-hari telah kita lalui bersama
Menandai makna gugusan aksara dan realita yang ada?
di antara alif dan selepas iqro?
Menelusuri makna dalam kamus Kata KBBI
Menata kembali susunan sehingga rapi.

Tetapi belum semua yang tersusun itu selesai terurai
Masih banyak bait yang nanggung semua luka
Kalaulah memahaminya aku tak kan sanggup sudahkah kita menunaikannya dari yang wajib dan sunnah?

Tanda tanya akan keberhasilan?

Dan mengapa ujungnya jadi menyedihkan?

Semua terbinasa?

Apakah mesti semua itu karena dalam diri semua insan akan abadi dan takkan pernah hilang?
Di mana bisa kita cari akar masalahnya sedangkan masalah terus ada?

Apakah ini yang namanya himbauan?
Peringatan?
Ataukah ancaman?
Bisakah engkau menganggap bahwa dunia kita baik-baik saja?

Di ujung jembatan ini, 
Aku masih menanti Aji Saka untuk menjelaskan segala tanya.

Indragiri Hulu, Riau, 10-9-2020

SHARE THIS

Author:

M. Rasyid Nur Pensiunan Guru PNS (2017) dan tetap, mengabdi di pendidikan serta organisasi sosial, keagamaan dan kemasyarakatan

Facebook Comment

0 Comments:

Silakan Beri Komentar