Tampilkan postingan dengan label Riau. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Riau. Tampilkan semua postingan

16 Nov 2020

Langganan Banjir Tahunan Jl Pelabuhan Desa Tanjung Bakau

Langganan Banjir Tahunan Jl Pelabuhan Desa Tanjung Bakau

Sumber Foto : Facebook WM

Tanaikarimun.com, MERANTI - Kurangnya tanggapan serius membuat kawasan Jl. Pelabuhan Tanjung Bakau Desa Tanjung Bakau Kecamatan Rangsang menjadi langganan banjir tiap tahunnya. bahkan bisa dikatakan kawasan ini akan mengalami banjir apa bila air pasang naik lebih tinggi 

Kawasan yang hanya berjarak 200 atau 300 meter dari bibir pantai ini selain menjadi langganan banjir tiap tahunnya juga mengalami kesulitan air bersih untuk MCK. dikarenakan tidak ada sumber air bersih yang bisa menampung 14 kepala keluarga. hanya mengharapkan tadah hujan atau pun air PDAM yang terkadang bisa sampai penyalurannya dan terkadang juga tidak sampai aliran air kekawasan tersebut.

Salah satu awak media yang rumah orang tuanya berada dikawasan tersebut mengatakan,
bahwa kawasan ini perlu perhatian khusus baik dari Pemerintah Desa ataupun Pemerintah Kabupaten.

" Kawasan ini sangat perlu diperhatikan. ada sekitar 14 Kepala Keluarga disini. dan kawasan ini dekat sekali dengan bibir pantai". ungkapnya.(ahz)







8 Sep 2020

Pemdes Dwi Tunggal Salurkan BLT-DD Kepada 95 Keluarga Penerima Manfaat

Pemdes Dwi Tunggal Salurkan BLT-DD Kepada 95 Keluarga Penerima Manfaat


Tanaikarimun.com.Meranti - Pemerintah Desa Dwi Tunggal Kecamatan Rangsang Kabupaten Kepulauan Meranti, Salurkan BLT ( bantuan langsung tunai ) Anggaran Dana Desa Tahun 2020 kepada  95 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Pembagian dilaksanakan di depan halaman kantor Desa Dwi Tunggal, Jumat  (04/09/2020) sekira pukul 10 :00 wib .

Penyerahan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa tahap IV diserahkan secara simbolis oleh Kepala Desa Dwi Tunggal, H. Muhammad Fadil Bersama Kasi Pelayanan Kecamatan Rangsang Budi Cahyadi, Babinkamtibmas serta perwakilan Sat pol PP kecamatan rangsang 

Kepala Desa Dwi Tunggal H. Muhammad Fadil mengatakan kepada Awak Media, Penyaluran BLT - DD tahap ke IV tidak sama jumlah nya dengan BLT DD tahap I,II, dan III.
"Untuk BLT-DD tahap IV ini jumlahnya tidak sama dengan Tahap I,II dan III, Yang pada awalnya 600 ribu sekarang ini untuk tahap ke IV hanya 300 ribu, dikarenakan mengikuti anjuran Pemerintah pusat", ujarnya melalui seluler.

Muhammad Fadil juga  berharap kepada masyarakat penerima BLT -DD tahap IV untuk mempergunakan dana tersebut sebaik baiknya.
"Mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini bisa bermanfaat untuk membantu masyarakat semuanya mudah-mudahan barokah Amin," ungkap nya.

Harapan H. Muhammad Fadil kepada masyarakat untuk sama sama berdoa mudah-mudahan agar Desa Dwi Tunggal Kecamatan Rangsang Kabupaten Kepulauan Meranti terhindar dari Virus Covid -19./ahz

17 Agu 2020

Pembina HUT RI Ke-75 Tingkat Kabupaten Meranti, Bupati Ajak Semua Warga Patuhi Protokol Kesehatan Untuk Meranti Sehat Bebas Covid-19

Pembina HUT RI Ke-75 Tingkat Kabupaten Meranti, Bupati Ajak Semua Warga Patuhi Protokol Kesehatan Untuk Meranti Sehat Bebas Covid-19

Tanaikarimun.com.Meranti - Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si, bertindak sebagai Pembina Upacara HUT Ri Ke-75 Tahun 2020, dalam kesempatan itu Bupati mengajak semua masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan untuk Meranti sehat bebas dari penyebaran Covid-19, bertempat dihalaman Kantor Bupati Meranti, Senin (17/8/2020).

Turut hadir Wakil Bupati Kepulauan Meranti H. Said Hasyim, Ketua DPRD Meranti Jack Ardiansyah, Sekretaris Daerah Bambang Supriyanto SE MM, Kajari Meranti Budi Raharjo SH MH, Kapolres Meranti AKBP Eko Wimpianto Hardjito SIK, Ka. Kemenag Meranti H. Agustiar, Pabung Kodim 0303 Bengkalis Mayor. Inf. Bismi Tambunan, Danposal Selatpanjang Letda. Jerry Hendra, Asisten III Sekdakab. Meranti H. Rosdaner dan sejumlah Pejabat Eselon II, Kabag Humas dan Protokol Meranti Rudi MH dan sejumlah Pejabat Eselon III dilingkungan Pemkab. Meranti, Tokoh Agama/Pemuda/Masyarakat.

Upacara peringatan HUT RI Ke-74 Tahun 2020 di Kepulauan Meranti, dibagi menjadi 2 kegiatan pertama pukul 7.30 Wib, pengibaran bendera dihalaman kantor Bupati kemudian dilanjutkan pada pukul 10.00 Wub, dengan mengikuti Apacara peringatan detik-detik kemerdekaan Indonesia melalui Video Conference bersama Presiden RI di Istana Negara.

Mendapat kepercayaan sebagai Komandan Upacara Kasat Binmas Polres Meranti AKP. Jufri, Pengibar Bendera Merah Putih Tiada Farensa Hove, Muhammad Nizan, Dika Itakullah.

Upacara memperingati HUT ke-75 Indonesia yang dipusatkan dikantor Bupati Kepulauan Meranti, tidak seperti dan seramai tahun tahun sebelumnya, dimana hanya diikuti oleh perwakilan dari ASN dan Satuan TNI/Polri, hal itu sengaja dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 sesuai dengan protokol kesehatan, selain menjaga jarak seluruh peserta upacara juga diwajibkan menggunakan masker.

Waktu pelaksanaan Upacara juga dipercepat dari sebelumnya dari pukul 10.00 Wib menjadi pukul 7.30 Wib, begitu juga peserta pengubar bendera hanya berjumlah 3 orang, tidak ada pembacanaan Teks Proklamasi, dan pidato layaknya pelaksanaan Upacara Senin.

Namun meski digelar secara sederhana dan minimalis Upacara memperingati HUT RI Ke-75 Dilingkungan Pemkab. Meranti tetap berjalan dengan khidmat, aman dan lancar.

Usai pelaksanaan Upacara HUT RI dihalaman kantor Bupati Meranti, seluruh peserta Upacara yang terdiri dari Forkopimda dan pejabat lainnya mengikuti upacara peringatan detik-detik Proklamasi Se-Indonesia melalui Video Conference bersama Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara.

Pada kesempatan itu, Bupati H. Irwan M.Si, mengungkapkan di usia 75 Tahun Indonesia merdeka saat ini sudah cukup untuk mendewasakan negeri ini dalam berbenah menjadi bangsa yang besar didunia. Untuk itu dibutuhkan SDM yang tangguh dan unggul yang mampu membawa Indonesia menjadi bangsa yang unggul dan mampu bersaing dengan bangsa-bangsa lainya didunia.

 

HUT RI Ke-74 ini menurut Bupati Irwan, menjadi momentum bagi generasi penerus bangsa khususnya generasi muda Meranti untuk terus melakukan hal yang bermanfaat demi kemajuan daerah agar Meranti menjadi negeri yang maju dan mampu mensejahterakan rakyat seperi yang dicta-citakan para pahlawan terdahulu.

 

Selanjutnya Bupati berharap masyarakat dapat semakin matang dan dewasa serta cerdas  dalam menyikapi segala tantangan yang semakin berat. Dengan memperkokoh semangat persatuan dan kesatuan serta gotong royong, dengan begitu apapun masalah yang dihadapi dapat diatasi dengan mudah. Khususnya ditengah Pandemi Covid-19 yang tengah melanda Indonesia saat ini Bupati berharap masyarakat dapat mematuhi protokol kesehatan dengan konsisten untuk Meranti sehat dan terhindar dari penyebaran Virus Covid-19.

"Jaga diri dengan sebaik-baiknya dengan mentaati protokol kesehatan Covid-19, dan senantiasa menjaga kesehatan tubuh masing-masing," ujar Bupati.

Sekedar informasi, upacara HUT RI dilingkungan Pemkab. Meranti yang berjalan aman, lancar, sesuai protokol kesehatan ditutup dengan foto bersama dan silahturahmi antara Pemkab. Meranti dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati bersama Forkopimda. (Humas Pemkab. Meranti).
Sempena HUT RI Ke-75, Bupati Bersama Forkopimda Bagi-Bagi Ribuan Masker dan Face Shield Kepada Pedagang Pasar, Minta Warga Patuhi Protokol Kesehatan

Sempena HUT RI Ke-75, Bupati Bersama Forkopimda Bagi-Bagi Ribuan Masker dan Face Shield Kepada Pedagang Pasar, Minta Warga Patuhi Protokol Kesehatan

Tanaikarimun.com,Meranti - Sempena HUT RI Ke-75 Tahun 2020, Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si, bersama Forkopimda dan pejabat terkait lainnya, melakukan pembagian ribuan masker kepada pedagang dan pembeli di pasar Sungai Juling Selatpanjang, upaya ini dilakukan untuk mengingatkan dan membiasakan masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan agar terbebas dari penyebaran Virus Covid-19, Senin (20/8/2020).

Turut serta bersama Bupati, Ketua DPRD Meranti Jack Ardiansyah, Kapolres Kepulauan Meranti AKBP. Eko Wimpianto SIK, Kepala Dinas Kesehatan Meranti dr. Misri Hasanto. Ka. Dinas Perhubungan Meranti Dr. Aready, Kasatpol PP Meranti Helfandi SE M.Si, Kabag Humas dan Protokol Meranti Rudi MH, Camat Tebing Tinggi Rayan Pribadi SH dan sejumlah rekan-rekan media.

Pada kesempatan itu Bupati Irwan dan rombongan menyusuri pasar Sungai Juling Selatpanjang untuk melihat sejauh mana penerapan protokol kesehatan oleh pedagang dan pembeli. Dari pantauan media masih banyak ditemui pedagang dan masyarakat yang masih belum mematuhi protokol kesehatan seperti penggunaan masker dan jaga jarak.

Mendapati kondisi ini Bupati yang didampingi Kepala Dinas Kesehatan Meranti terlihat terus mengedukasi masyarakat agar mau mematuhi aturan protokol kesehatan Covid-19 agar terhindar dari penyebaran Virus yang cukup berbahaya itu.

Selain mengedukasi masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan Covid-19, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti juga memberikan ribuan Masker dan Face Shield kepada para pedagang dan pembeli yang belum menggunakan Masker dan face Shield. 

"Ini kita berikan agar pedagang terlindungi dari penyebaran Covid-19 dan dapat melakukan aktifitas jual beli secara aman," ucap Bupati.

Pemberian Masker dan Face Shield gratis kepada masyarakat dilakukan oleh Bupati dan Forkopimda yang ditandari dengan pemasangan kedua APD itu kepada perwakilan pedagang dan warga.

Dari keterangan Kepala Dinas Kesehatan Meranti dr. Misri Hasanto dalam kegiatan itu sebanyak 1000-an masker dan 500 Face Shield diberikan kepada masyarakat.

"Semoga dengan sosialisasi dan pemberian Masker serta Face Shiled gratis ini masyarakat dapat lebih patuh mengikuti protokol kesehatan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19," ujar Bupati.

Tak lupa dalam mencegah terjangkitnya Virus Covid-19, Bupati Meranti juga menghimbau kepada masyarakat untuk senantiasa menjaga kesehatan dan kebugarab dengan melakukan olahraga rutin sehingga imunitas tubuh semakin meningkat.

"Jangan lupa tingkatkan daya tahan tubuh dengan makan makanan bergizi dan olahtaga rutin, semoga dengan mematuhuk protoko, kesehatan dan menjaga kebugaran tubuh negeri kita terbebas dari Covid-19," harap Bupati. (Humas Pemkab. Meranti).

15 Agu 2020

Bupati Irwan Instruksikan Satpol PP Tindak Penggelapan Pajak Daerah

Bupati Irwan Instruksikan Satpol PP Tindak Penggelapan Pajak Daerah

Tanaikarimun.com,Meranti - Saat ini kasus penggelapan pajak yang dilakukan oleh oknum swasta telah menjadi atensi dari Pemerintah Daerah dalam hal ini Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si, untuk itu ia memerintahkan kepada Satpol PP untuk melakukan penindakan upaya-upaya pengelakan pajak ini sesuai aturan yang berlaku.

Salah satu yang mendapat perhatian Bupati Irwan adalah penggelapan Pajak Sarang Burung Wallet oleh oknum swasta.

"Kita mengindikasikan telah terjadi penggelapan pajak daerah sarang burung walet dan pajak lainnya. Untuk itu Bupati Irwan Nasir memerintahkan Satpol PP ikut turun tangan menindak upaya-upaya menghindari kewajiban membayar pajak daerah tersebut," ujar Kabag Humas dan Protolol Meranti Rudi MH.

Instruksi itu dikatakan Kabag Rudi, disampaikan langsung oleh Bupati Irwan saat menjadi pembina pada apel siaga di Markas Satpol PP Kepulauan Meranti Jalan Merdeka, Jumat (14/8/2020). 

Apel siaga itu memang dikhususkan untuk mengecek kesiapsiagaan Satpol PP dalam menegak dan mengawal Perda terutama dalam pemungutan pajak daerah.

"Satpol PP adalah penegak dan pengawal pelaksanaan peratuan daerah (Perda). Jadi, jika ada yang pihak-pihak yang melakukan tindakan menyalahi Perda, maka personil Satpol PP harus bertindak," tegas dia.

Bupati mengaku mendapat laporan ada indikasi dugaan penyimpangan yang dilakukan wajib pajak daerah sarang burung walet. Mereka diduga dibantu oknum-oknum instansi tertentu untuk mengurangi kewajiban membayar pajak daerah tersebut.

Usai apel, Bupati menjelaskan akibat tindakan tersebut penerimaan daerah dari pajak sarang burung walet tidak dapat mencapai target. Padahal dirinya mendapat laporan produksi sarang burung walet yang dijual ke luar Meranti sangat tinggi.

Untuk diketahui, agar dijual ke penampung di luar Meranti terutama Batam dan Medan, pemilik hanya perlu sertifikat dari suatu instansi. Pemkab Meranti sudah berupaya bekerjasama dengan instansi tersebut agar pemilik membayar pajak terlebih dahulu sebelum surat tersebut keluar. Namun kerjasama berkenaan tidak berjalan dengan baik.

"Diduga ada oknum instansi yang bermain. Kita minta Satpol PP juga memgawasi instansi baik swasta maupun pemerintah yang menghindari pembayaran pajak. Ambil tindakan tegas, jika perlu disegel," tegas Bupati.

Bupati menegaskan Satpol PP dapat mengambil tindakan tegas tersebut sesuai tupoksinya selaku penegak dan pengawal Perda. "Siapa pun yang melanggar Perda baik swasta maupun instansi pemerintah dapat ditindak tegas," singkat Bupati.(Humas Pemkab. Meranti)