9 Apr 2023

Safari Ramadan Bupati di Kecamatan Kundur



MALAM Ramadan ke-18, Sabtu (08/04/2023) Safari Ramadan Pemda Kabupaten Karimun di bawah pembinaan (rombongan) Bupati Karimun dilaksanakan di Kecamatan Kundur. Persisnya di Masjid Besar Nurussalam dan di Masjid Hijir Ismail, Islamic Center, Tanjungbatu Kundur. Sekali kunjungan, dua tujuan.

Rombongan Safari Ramadhan 1444 Pemda Karimun setelah berangkat dari Pelabuhan Tanjungbalai Karimun sekitar pukul 16.00, sesampainya di pelabuhan Tanjungbatu langsung menuju Masjid Besar Nurussalam untuk berbuka dan salat magrib bersama. Di sini bupati memberikan bantuan sembako kepada fakir-miskin. Ada juga bantuan untuk imam masjid dan lainnya. 

Safari Ramadan yang langsung dipimpin Bupati Karimun, Dr. H. Aunur Rafiq, S Sos MSi, itu disejalankan dengan rangkaian malam peringatan Nuzulul Quran yang dihelat di Masjid Hijir Islam. 
Setelah berbuka dan magrib di Nurussalam rombongan melanjutkan kunjungan ke Msjid Hijir Ismail. 
Sesuai rencana, di masjid Kabupaten ini, selain melaksanakan salat isya dan tarwih juga dilaksanakan peringatan Nuzul Quran Pemda Kundur.

Prosesi acara Nuzul Quran selain pembacaan ayat0ayat suci alquran dan sambutan Bupati Karimun,  juga memberikan pesan-pesan agama. Dia mengatakan bahwa momentum Ramadan, ini dapat dijadikan untuk mengevaluasi diri sekaligus bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah Swt.

Bupati mengingatkan nikmat umur yang masih Allah berikan kepada kita. Katanya, sudah berapa banyak teman-teman kita, sanak-saudara kita dan mungkin tetangga kita yang sudah tidak lagi dapat berjumpa dengan bulan Ramadan ini. Inilah bukti Allah memberikan kasih sayang-Nya kepada kita. Maka pantas kita untuk mensyukurinya. Demikian sebagian pesan-pesan agama yang disampaikan Bupati Karimun, H. Aunur Rafiq.

Lebih jauh dia mengatakan bahwa bulan Ramadan yang merupakan bulan ampunan atas dosa-dosa kita, maka selayaknyalah kita umat Islam senantiasa meningkatkan amal ibadah kepada-Nya. Jangan sampai kita justeru rugi atas puasa yang kita laksanakan. Sudah lapar tapi tidak mendapat ampunan, tentulah itu merugikan.

Pesan-pesan berkaitan Nuzul Quran bupati mengatakan sejatinya umat Islam terus membaca dan memahami Al-Quran sekaligus menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Alquran sebagai pedoman hidup adalah cara terbaik untuk meraih keselatan baik di dunia mapun di akhirat. Dia mengajak agar setiap selesai salat, bacalah alquran.***

SHARE THIS

Author:

M. Rasyid Nur Pensiunan Guru PNS (2017) dan tetap, mengabdi di pendidikan serta organisasi sosial, keagamaan dan kemasyarakatan

Facebook Comment

0 Comments:

Silakan Beri Komentar