26 Des 2019

Masjid Agung Karimun Laksanakan Sholat Gerhana Matahari

TANAIKARIMUN.COM - BERKENAAN datangnya peristiwa alam yang langka terjadi, berupa Gerhana Matahari Cincin, pada hari Kamis (26/12/2019) Masjid Agung Kabupaten Karimun melaksanakan sholat gerhana matahari (Sholat Kusufu Asysyamsi) bersama masyarakat. Sholat Gerhana Matahari akan dilaksanakan bakda zuhur. Kepada segenap kaum Muslimin dan Muslimat Kabupaten Karimun, khususnya yang berada di Pulau Karimun dipelawa untuk hadir dan mengikuti sholat gerhana matahari ini.

Sesuai pengumuman pengurus Masjid Agung Kabupaten Karimun yang juga disampaikan melalui spanduk/ banner dijelaskan bahwa Sholat Gerhana Matahari akan dilaksanakan pada pukul 12.30 atau Bakda Sholat Zuhur Awal di hari yang sama. Akan bertindak sebagai imam pada solat gerhana yang hanya ada antara 1-2 tahun adalah Al-Ustaz H. M. Asyrof Saepul Kudus Al-Hafizh yang sehari-hari adalah Imam Besar Masjid Agung Kabupaten Karimun. Akan bertindak sebagai khatib adalah Al-Ustaz Drs. H. Abdul Wahab Sinambela sementara sebagai bilal adalah Al-Ustaz H. M. Abdul Wahid. 

Salah seorang pengurus masjid yang juga adalah Kasubag Keagamaan Bagian Kesra Setda Kabupaten Karimun, H. Wahyu Amirullah yang dihubungi TANAIKARIMUN.COM ikut menghimbau masyaakat sebagaimana himbauan di baner, kiranya masyarakat muslim yang berkesempatan hadir, untuk dapat beramai-ramai datang ke Masjid Agung untuk ikut melaksanakan sholat gerhana ini. Menurut Ustaz Wahyu, "Para pejabat Kabupaten Karimun, baik dari Pemda maupun dari TNI-Polri diperkirakan akan ikut hadir, selain masyarakat umum," jelasnya melalui rilis di WA.

Beberapa kota yang akan dilalui gerhana matahari kali ini antara lain Pulau Sinabung, Singkil, Sibolga, Padang Sidempuan, Duri, Perawang, Siak Sri Indrapura, Bengkalis, Selat Panjang, Karimun, Batam, Tanjungpinang, Singkawang, Sambas, dan beberapa kota lainnya.

Mari kita hadiri dan kita ajak teman-teman kita untuk hadir ke masjid untuk mengikuti solat gerhana matahari ini. Semakin ramai yang ikut, tentu akan semakin ramai yang akan ikut berdoa untuk kebaikan bersama, khususnya Daerah dan Negara kita.***
*Dari beberapa sumber.


SHARE THIS

Author:

M. Rasyid Nur Pensiunan Guru PNS (2017) dan tetap, mengabdi di pendidikan serta organisasi sosial, keagamaan dan kemasyarakatan

Facebook Comment

0 Comments:

Silakan Beri Komentar