12 Agu 2020

Puisi-puisi Wahyu Nurhalim S.Pd.I M.Pd

DESAS DESUS JABATAN

Tahta adalah hadiah
Kekuasaan adalah pinta
Menahan kuasa
Tak mungkin dilema

Demi jabatan
Kau raih segalanya
Agar tau amanah disetiap langkahnya

Indragiri Hulu Riau, 10 Agustus 2020


KEMUNGKINAN


Mungkin dia lupa?
Perhatian ku hanyalah sebuah makna

Mungkin dia baik?
Namun setiap langkah adalah nikmat?

Mungkin?
Aku hanyalah cinta yang namaku tak terbilang oleh angka
Namun sikapku padanya adalah hadiah

Indragiri Hulu, 11 Agustus 2020


KEPADANYA DITITIPKAN KEMERDEKAAN

Sejak merdeka 17 agustus 1945 dan Sampai sekarang
Saya merasakan akan hal perubahan
Dan juga meraih kemerdekaan dizaman era 2020
Sungguh luar biasa
Disemua sektor bahu membahu
Disemua zona sangat bersaing dan demokrasi terus berjalan

Kutanya kembali sudahkah merdeka?
Dan bangga sudah merdeka?

Tidak!!!
Tidak!!!

Negeri ini masih dijajah oleh bangsa sendiri
Dan kaum elite penguasa
Ayo merdeka dalam semua sektor
Kami yang belajar menyatakan merdeka belajar

Indragiri hulu, 12 Agustus 2020


SHARE THIS

Author:

M. Rasyid Nur Pensiunan Guru PNS (2017) dan tetap, mengabdi di pendidikan serta organisasi sosial, keagamaan dan kemasyarakatan

Facebook Comment

0 Comments:

Silakan Beri Komentar